Rabu, 20 Mei 2015

Cemilan Penyimpan Kenangan

"Sebuah cemilan berukuran kecil bisa saja menyimpan kenangan manis di dalamnya. Entah itu kenangan cinta pertama dalam donat cokelat yang lezat atau lapis legit yang kau bagi bersama orang terkasih."
-Heart Sweet Heart

Itulah sepenggal kalimat pengantar dari PJ event bertemakan 'camilan manis' yang diadakan oleh sebuah penerbit indie, Phoenix Publisher, di bulan April lalu. Setelah melalui serangkaian seleksi, terpilih 20 tulisan yang kemudian dirangkum dalam buku Heart Sweet Heart.
Sebagaimana judul kumpulan cerpen ini, cerita yang disuguhkan para penulis berangkat dari camilan-camilan manis yang bahkan sebagian dari nama camilan itu jarang sekali terdengar namanya. Meskipun begitu, camilan-camilan manis tersebut berkesan dan terkenang di benak para penulis sehingga menghasilkan tulisan yang lebih manis dari camilan itu sendiri, namun ada juga yang terasa hambar, pahit bahkan membuat hati tersayat dengan melihatnya.
Meski begitu, ada juga camilan-camilan yang membangkitkan kenangan akan orang tersayang yang telah pergi, menghantarkan seseorang ke gerbang keberhasilan atau pengiring menuju mimpi yang panjang. Seperti yang terdapat dalam cerita 'Si Hitam Manis', 'Kue Bolu Pandan dan Bapak' dan 'Aku Gadis Labu'. Semua kesederhanaan itu menyimpan kenangan bagi para penulis -mungkin juga bagi kalian yang membacanya.
Jika hari ini kalian butuh teman santai sambil memakan cemilan manis, Heart Sweet Heart bisa menjadi pilihan yang tepat. Enjoy reading!


Judul: Heart Sweet Heart
Penulis: Sarabila Karima, Mulia Ahmad Elkazama, dkk
Penerbit: Phoenix Publisher
Tebal: iv + 171 hal
Tahun Terbit: 2015

Selasa, 19 Mei 2015

Warna Warni Pelangi AE

Di bulan April lalu, salah satu penerbit indie di Indonesia merayakan ulang tahunnya. Dalam rangka ulang tahun tersebut, AE publishing -the birthday publisher, mengadakan serangkaian lomba menulis dengan berbagai macam hadiah dari para sponsor. Lomba menulis itu sendiri terbagi ke dalam 8 tahap yang berbeda di mana setiap sesinya dipilih pemenang. Dari para pemenang itulah, buku di bawah ini bisa hadir.

Judul: Pelangi AE (Kumpulan FF & Puisi)
Penulis: Annura Veina & Eca Lovers
Penerbit: AE Publishing
Tebal: viii + 154 hal
Ukuran: 13 x 19 cm

Sesuai dengan judulnya, buku ini berisi cerita dengan tema yang beragam -tepatnya 11 temapenuh warna, layaknya pelangi. Ada cerita bahagia, haru, tentang rasa patah hati, kelahiran kehidupan baru, berkhayal bersama si robot kucing Doraemon, bahkan, jika kamu pecinta cerita horor, genre yang satu itu pun masuk dalam buku ini.
Sebagai babak pamungkas dari rangkaian acara ulang tahun AE publishing, para pemenang di sesi sebelumnya membuat sebuah cerpen tentang awal mula mereka berkenalan dengan penerbit indie ini. Beragam pengalaman menggelikan pun tercurah dalam tulisan mereka. Dari yang mengira grup AE merupakan grup makanan sampai ada kisah yang mengantarkan salah satu penulisnya menjadi salah satu pegawai di publisher ini. Amazing hah?
Seperti yang sudah saya ucapkan sebelumnya, tak hanya cerita saja yang terkumpul dalam buku ini. Kumpulan puisi terbaik dari para kontributor tersusun dengan apik dan menjadi bagian di dalamnya.
Jika hari ini masih bingung dengan pilihan buku yang akan dibaca, tidak usah bingung lagi, Pelangi AE siap menemani harimu dan menempati salah satu sudut rak bukumu yang kosong.

Enjoy reading everyone!



Buku terbitan EA publishing lainya
Ramadhanku
Dunia Imaji

Jumat, 20 Maret 2015

Berpetualang dalam Imajinasi


Adakah yang sudah tidak sabar menunggu buku terbaru dari pengelola blog ini? :) Yups, bulan ini salah satu tulisan saya termuat lagi dalam buku antologi yang diterbitkan oleh AE publishing (sebuah penerbitan indie yang juga pernah memuat salah satu tulisanku). Untuk ulasannya, let's check it out!

Judul               : Dunia Imaji
Penulis            : Khaerunnisa Agnia, Gita Sarina & Eca Lovers
Penerbit          : AE Publishing
Tebal Buku     : vi + 195 hal
Ukuran Buku  : 14 x 20 cm

Pernahkan kalian membayangkan menjadi bagian dari kehidupan para putri dongeng? Bertemu dengan para peri dan makhluk ajaib lainnya? Atau pernahkah kalian berandai-andai mengalami hal-hal tak lazim namun penuh petualangan seperti yang biasa kalian lihat di film-film science fiction karya Hollywood? Jika kalian menyukai semua hal itu, kalian akan menemukannya di dalam sini di "Dunia Imaji".
"Dunia Imaji" merupakan buku keroyokan yang tersusun dari 37 tulisan yang ditulis oleh 37 orang penulis. Karya-karya yang tersusun dalam buku ini merupakan tulisan yang lolos seleksi dalam ajang lomba menulis, bertajuk "Fiksi Fantasi, yang diadakan oleh penerbit indie AE publishing. Cerita-cerita di buku ini akan membawa ke dunia dunia dongeng yang selalu kalian bayangan.
Selain itu, seperti yang sudah disebutkan di atas, bukan hanya cerita negeri dongeng yang akan kalian temukan, dunia fiksi ilmiah semacam alien, perjalanan waktu, dunia dimensi lain, pun masuk dalam kumpulan cerita di buku ini. Meskipun para penulisnya adalah orang-orang Indonesia, tapi ceritanya tak kalah menarik dengan cerita dongeng maupun fiksi ilmiah yang biasa kita baca dari buku-buku terjemahan (walau tak dipungkiri, seandainya kalian pun pecinta film, beberapa tulisan dalam buku ini terinspirasi dari buku/film sci-fi ternama).
Jika kalian benar-benar penikmat cerita fantasi semacam ini, "Dunia Imaji" cocok menjadi salah satu bahan bacaan di kala senggang. Menjadikannya salah satu koleksi bukumu, tentunya lebih baik. So, have you decided your reading list? :)
Enjoy reading!!!

Kamis, 04 September 2014

Story of the Music

Judul: Story of the Music
Penulis: EF
Hal: 131 hal
Penerbit: Nulisbuku
Harga: Rp. 40.000,-


Suka mendengarkan musik? Entah itu saat kamu senang, sedih, gundah, galau atau bahkan kebingunan, sepertinya ada saja lagu yang terasa pas dengan momen yang kita alami. Seolah musik yang kita dengarkan adalah soundtrack perasaan yang tengah dialami saat ini.
Lalu, bagaimana jika lagu-lagu itu menguaraikan ceritamu?

Jawabannya ada dalam buku ini. Buku ini berisikan cerita fiksi mini yang berasal dari lagu-lagu yang biasa -mungkin pernah atau belum pernah, kamu dengarkan sebelumnya. Cerita yang akan menjadi temanmu saat mendengarkan lagu sambil bersantai di kamar, atau saat bete menunggu seseorang atau sesuatu. Mungkin saja kamu temukan sebuah kisah yang mirip dengan kisahmu.

Terdiri dari sekitar 50-an kisah dengan genre umum tentang percintaan bisa jadi referensimu dalam mendengarkan musik di hari ini. Untuk mendapatkannya sangatlah mudah. Kunjungi web Nulisbuku atau kirim melalui email nulisbuku di admin@nulisbuku.com untuk pemesanannya.


Minggu, 31 Agustus 2014

Kenangan yang Jadi Cerita


Judul: FTS & Puisi: Ramadhanku
Penulis: Lenni Ika Wahyudiasti, Rere Z. & ECA Lovers
Penerbit: AE Publishing
Jumlah Hal. : v + 132 halaman
Ukuran Buku: 14 x 20 cm

Meskipun Ramadhan telah berakhir sekitar satu bulan yang lalu, namun aroma dan sensasi Ramadhan masih dan akan selalu terkenang sampai kapanpun. Bahkan, kisah Ramadhan yang telah berlalu bertahun-tahun lamanya bisa meninggalkan kesan tersendiri. Entah itu berupa kisah membahagiakan, mengharukan atau bahkan mungkin memalukan.
Melihat kenangan, memori dan pengalaman yang menakjubkan semacam itu, pada kesempatan Ramadhan kemarin, penerbit indie AE publishing mengadakan sebuah lomba menulis yang bertemakan cerita sekitar bulan Ramadhan yang telah lalu. Lomba ini memiliki sub tema Sahurku, Tarawihku, dan Bukaku (yang kebetulan saya sendiri ikut lomba ini :) ). Dari sekian naskah cerita yang mengikuti lomba ini, tim AE publishing telah menyaring dan membukukan karya-karya terpilih para peserta lomba ke dalam buku ini.
Dalam buku ini terdapat berbagai macam cerita yang bisa membuat kamu tertawa (seperti pada cerita "Kolak pisang dan nasi kuning"), terharu, sedih (seperti cerita Air Mata Tarawihku) bahkan bahagia. Cerita yang dibuat pun berasal dari pengalaman para penulisnya sendiri dalam menjalani Ramadhan di masa kecil (malah bisa dibilang banyak juga yang bercerita tentang puasa di masa kecilnya). Entah itu kenakalan atau keisengan di saat puasa (seperti cerita Little Naughty Thing in My Life) atau awal mula menjalankan puasa (seperti cerita Duabelas Lewat Tigapuluh). Ada juga yang berasal dari ceritanya sebagai anak kosan yang berada di tanah rantau (seperti Menu Sahur Anak Kos, Tarawih ala Anak Kos).
Jika kalian suka dengan karya sastra berupa puisi, buku ini pun menyuguhkan karya-karya pilihan dan tentunya masih berkisah seputar bulan Ramadhan.
Membaca buku ini mengingatkan setiap kegiatan Ramadhan yang telah berlalu bahkan membawa memori masa kecil yang terkadang membuat tersenyum sendiri jika mengingatnya. Mungkin kalian pun akan menemukan kisah yang sama atau serupa dengan cerita Ramadhan kalian :) . So, untuk yang tertarik bisa langsung kunjungi web publisher-nya di AE publishing dan segera pesan bukunya untuk menjadi teman bacaanmu hari ini. Enjoy reading!

Rabu, 15 Januari 2014

Buku Pelajaran Fiqih

Judul Buku: Fiqh (Semester 1)
Penulis: Rusman Faoz
Penerbit: Cipta Niaga Mandiri & NulisBuku.com
Hal: 178 hal
Jenis Kertas: HVS
Harga: Rp. 45.000,-

Fiqh merupakan salah satu mata pelajaran wajib bagi siswa di Madrasah Aliyah, disuguhkan dari kelas X sampai kelas XII. Fiqh pun merupakan mata pelajaran yang dijadikan bahan UAS bagi siswa Madrasah Aliyah saat mereka menginjak kelas XII. Sebagai mata pelajaran pokok, ketersediaan buku pegangan untuk bahan ajar di kelas sangatlah minim. Meski ada beberapa buku yang tersedia, materi yang disediakan cenderung singkat dan kurang memenuhi kebutuhan siswa dalam memperoleh informasi.
Melihat hal ini, seorang penulis yang juga merupakan guru Madrasah Aliyah, menyusun sebuah buku Fiqh bagi kelas XII. Buku ini merupakan salah satu solusi mengatasi keterbatasan sumber belajar, waktu dan masalah yang dihadapi peserta didik kelas dua belas di Madrasah Aliyah. Penyusunannya didasarkan pada Standar Kompetensi (SK) dan Kompetensi Dasar (KD) mata pelajaran Fiqih Madrasah Aliyah yang dikembangan sedemikian rupa dengan merujuk pada beberapa literatur. Pembahasannya meliputi masalah khilafah, majlis Syura dan Ahlul halli wal Aqdi, sumber hukum Islam yang disepakati dan yang tidak disepakati ulama.
Buku ini cocok bagi pelajar kelas XII MA untuk belajar maupun bagi pengajar Fiqh kelas XII sebagai pegangan untuk mengajar.


Available at: nulisbuku.com